
PURWOREJO, seputarpurworejo.com – Perkembangan program vaksinasi Covid 19 di Kabupaten Purworejo hingga 15 November 2021, Penerima Vaksin Dosis 1 Kumulatif sebesar 56,41 persen. Sedangkan untuk Penerima Vaksin Dosis 2 Kumulatif sebesar 36,90 persen, Cakupan SDMK sudah melebihi target baik Dosis 1 maupun Dosis 2 , dan 3 ..
Juru Bicara Satgas Covid 19 Kabupaten Purworejo dr Tolkha Amaruddin Sp. THT, KL menginformasikan bahwa berdasarkan data yang ada terkait perkembangan program vaksin Covid 19 di Kabupaten Puworejo , cakupan vaksinasi SDMK sudah melebihi target sasaran , untuk Dosis 1 dari target 3.353 sasaran sampai 15 November 2021 capaian 5.861 sasaran atau 174,80 Persen, sedangkan untuk Dosis 2 vaksinasi SDMK dari target 3.353 sasaran capaian 5.638 atau 168,15 persen dan dosis 3 sasaran capaian 3.860 atau 115,1 persen.
Berdasarkan Inmendagri No.60 Tahun 2021 tentang Pemberlakukan Pembatasan Kegiatan Masyarakat Level 3, Level 2, dan Level 1 untuk kabupaten Purworejo saat menjadi Level 2, dan akan terus mengejar target vaksinasi secara kumulatif untuk Vaksin dosis 1 dan 2 di Kabupaten Purworejo .
“ Sampai tanggal 15 November 2021 capaian kumulatif Vaksinasi di Kabupaten Purworejo mencapai 56,41 persen masih di level 2 yang di tentukan oleh Program Vaksinasi . Jumlah Lansia yang sudah vaksin mencapai 47,73 persen untuk dosis 1 dan 37,30 dosis 2. Untuk remaja 69,05 persen dosis 1 dan 57,61 dosis 2, , saat ini terus memaksimalkan vaksinasi di tiap Puskesmas 16 Kecamatan se Kabupaten Purworejo dan Desa-desa , “ jelas Tolkha.
Sampai saat ini program vaksinasi di Kabupaten Purworejo terus dilakukan dengan sasaran cakupan untuk lansia baik Dosis 1 maupun Dosis 2 , masyarakat umum dan lansia remaja , diharapkan capaian vaksinasi untuk Dosis 1 dan Dosis 2 akan terus meningkat karena merupakan kelompok yang rentan terjadi penularan Covid 19. ( Pam )