
Purworejo, seputarpurworejo.com – Bupati Purworejo mendorong pengembangan sentra produksi minyak kelapa atau minyak klentik di Desa Kedung Kamal Kecamatan Grabag Purworejo . Potensi yang ada di Desa Kedung Kamal supaya terus dikembangkan karena sejalan dengan program pemerintah yang menjadikan satu desa mempunyai satu produk unggulan.
Hal ini dikatakan Bupati Purworeho RH Agus Bastian SE, MM didampingi Ketua TP PKK Ibu Fatimah Verena Prihastyari, Sekda , Kabag Humas serta BAZNAS saat pantauan langsung ke desa-desa di Purworejo dalam rangka upaya memastikan protokol kesehatan ( Prokes ) di bulan Ramadhan dilaksanakan dengan baik. Salah satunya saat turut serta melaksanakan sholat tarawih di Mushola An-Nur Desa Kedung Kamal Kecamatan Grabag Senin 19/04/2021.
Dalam arahannya Bupati menekan pentingnya pengembangan potensi sentra produksi minyak klentik Desa Kedung Kamal yang dinilai telah dapat memberikan manfaat bagi seluruh lapisan masyarakat, terutama dalam meningkatkan perekonomian warga masyarakat. Terkait pengolahan limbah minyak kelapa, Bupati mengingkatkan agar dalam proses produksi agar tetap memperhatikan pengelolaan limbah . Hal ini agar tidak menyebabkan pencemaran lingkungan dan mendapat keluhan dari masyarakat karena bisa menimbulkan bau yang tidak sedap.
“ Pengembangan potensi lokal ini juga telah sejalan dengan Visi Pemerintah Kabupaten Purworejo tahun 2021-2026 yaitu Purworejo Berdaya Saing 2025, Dorong pengembangan Bumdes untuk dapat memasarkan produk-produk desa juga melalui LARISI PURWOREJO yang telah dicanangkan. Seluruh warga masyarakat diharapkan dapat membeli produk-produk Purworejo agar perekonomian menjadi lebih baik, “ tegas Bupati
Bupati meminta seluruh masyarakat untuk mensukseskan program vaksinasi karena program vaksinasi untuk mencegah penyebaran Covid 19 bagi masyarakat yang telah divaksinasi supaya tetap menerapkan prokes dengan menerapkan 5 M ( memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak, membatasi mobilisasi dan menjauhi kerumunan ). Saat ini yang menajdi prioritas vaksinasi para lansia karena sangat rentan tertular Covid 19 dan bagi yang belum vaksin agar segera vaksinasi karena jumlah vaksin terbatas. ( Pam ).