
PURWOREJO, seputarpurworejo.com – KPU Purworejo Mengadakan Sosialisasi Pemilu 2024 kepada Anggota Gerakan Mahasiswa Nasional Indonesia (GMNI) Kabupaten Purworejo . Diharapkan degan adanya sosialisasi Pelaksanaan Pemilu 2024 kepada anggota GMNI Kabupaten Purworejo akan mensuksekan Pelaksanaan Pemilu 2024 .
Abdul Azis selaku ketua Devisi Sosdiklih Parmas KPU Purworejo, selain menyampaikan sosialisasi tahapan Pemilu, juga menyampaikan bagaimana cara menjadi pemilih yang baik dan benar kepada jajaran anggota GMNI Purworejo dirintis sejak awal tahun 2023 dan membuka PPAB pada 28 Oktober dengan pendamping intens oleh Persatuan Alumni GMNI di Kabupaten Purworejo.
Abdul Azis juga menyampaikan bahwa mahasiswa sebagai agent of change, sehingga harapannya Mahasiswa juga dapat ikut berperan aktif dalam mensukseskan pemilu tahun 2024.
Dalam paparannya Azis menyampaikan Apa itu Pemilu dan Pentingnya pemilu dan Pemilu menurut Konstitusi, selain itu tahapan penyelenggaran pemilu disampaikan antara lain syarat menjadi pemilih, tahapan dan jadwal pemilu 2024, Pengetahuan tentang Partai Politik, Jumlah Kursi dan Daerah Pemilihan , jenis surat suara, Tata cara Pencoblosan baik suara yang sah maupun tidak sah.
Harapannya anggota GMNI Kabupaten Purworejo bisa menggandeng civitas akademika yang ada di Kabupaten Purworejo dengan adanya sosialisasi terkait penyelenggaraan tahapan Pemilu 2024 akan dapat menjaga situasi yang kondusif dalam pelaksanaan Pemilu 2024 sehingga pelaksanaan Pemilu 2024 di kabupaten Purworejo dapat nerjalan lancar, aman dan damai. ( Pam )